Berapa biaya pembuatan website perusahaan yang bisa menjadi pertimbangan Anda ?
Biaya pembuatan website perusahaan ternyata sangat beragam. Salah satu provider menyebutkan minimal 25 juta rupiah untuk pembuatan sebuah landing page, 50 juta rupiah untuk pembuatan website untuk profil perusahaan dan di atas 100 juta untuk sebuah website dengan fitur khusus sesuai permintaan klien.
Tapi ada juga yang menawarkan hanya sebesar 3 juta rupiah saja, malah ada yang kurang dari harga tersebut.
Lalu bagaimana memutuskan penyedia jasa pembuatan website yang akan dipilih ?
Cara yang paling mudah adalah melihat portfolio pembuatan website yang telah dibuat selama ini. Lalu meneliti siapa saja pengguna atau klien yang telah menggunakan penyedia jasa tersebut. Dan jika Anda cocok dengan style web designer tersebut maka tinggal menghubungi provider tersebut.
Secara garis besar hal berikut ini bisa menjadi pertimbangan dalam memilih penyedia jasa pembuatan website:
- Design
- Biaya pembuatan website perusahaan harus mampu mewakili trend yang ada saat ini tapi tidak tampil seragam dengan mayoritas website yang ada sekarang.
- Kalau design menggunakan template jangan dijadikan sebagai hasil akhir yang akan diberikan kepada klien.
- Setiap perusahaan memiliki karateristik sendiri yang bisa menjadi acuan untuk memulai membuat mockup dan tidak semua template yang ada bisa mewakili setiap karateristik perusahaan. jadi kreativitas pembuat tetap menentukan hasil akhir design website.
- User Friendly
- Layout website harus membuat pengunjung cepat dan mudah menemukan halaman atau informasi yang dicarinya. Informasi penting sudah harus muncul di beranda atau homepage.
- Sitemap yang dibuat juga harus memudahkan Google dalam melakukan indeks isi halaman website Anda.
- Support
- Cukup sering dapat telepon dari orang yang ‘ditinggal’ oleh si pembuat website. Orang tersebut tidak lagi bisa dihubungi. Kalau hanya website yang hilang tidak terlalu beresiko tapi kalau termasuk nama domain juga ikut lenyap ? Domain yang sama tidak bisa dibeli lagi di tempat lain. Jadi jangan cepat tergiur dengan harga pembuatan website yang murah.
- Olah karena itu penting untuk menyelisik keakuratan data si provider tersebut. Kalau punya alamat dan nomor telepon kantor tentunya juga lebih bagus.
- Support juga mencakup perbaikan jika terjadi error dengan website tersebut, atau untuk redesign dan penambahan fitur di masa depan jika diperlukan.
- Peranan Pihak Ketiga
- Provider juga harus mendaftarkan website Anda di Google Analytics agar Anda dapat mempelajari karateristik pengunjung website yang datang.
- Data yang Anda peroleh dari Google Analytics di atas akan membantu Anda dalam menyusun strategi dalam meningkatkan jumlah kunjungan di masa depan.
- Sebaiknya jasa listing tersebut sudah termasuk dalam harga pembuatan website yang ditawarkan.
Demikian informasi mengenai harga pembuatan website yang bisa menjadi pertimbangan bagi Anda yang sedang membutuhkan website baru atau desain ulang website yang sudah ada.